Selasa, 28 Juni 2016

Menikmati Ketinggian Bukit Di Candi Ijo Dengan Rental Motor


Candi ijo merupakan candi yang berada di area yang dataran paling tinggi di jogja. Candi ini berada di perbukitan dengan anginnya yang sepoi sepoi. Candi ijo sangat nyaman dikunjungi saat sore hari. Menikmati matahari terbenam atau bahkan saat pagi buta menikmmati matahari muncul. Kalau kamu ingin mengunjungi candi ini, tidak usah khawatir kalau tidak ada kendaraan pribadi. Kami bisa menggunakan jasa rental motor jogja yang terpercaya atas rekomendasi kami.

Keindahan candi tertinggi di jogja

Candi yang satu ini merupakan candi yang berada di area perbukitan bukit ijo. Dinamakan bukit ijo karena merupakan bukit dengan gumuk ijo atau bukit yang berwarna hijau. Bukit ijo merupakan perbukitan yang tertinggi di kecamatan prambanan kabupaten sleman. Puncak tertinggi berada di 410 meter diatas permukaan laut. Lokasi candi sendiri berada di ketinggian antara 357,402 hingga 395,481 meter diatas permukaan laut. Lokasinya memang merupakan candi tertinggi di bandingkan dengan candi candi lain yang ada di jogja.

Candi yang satu ini merupakan suatu komplek dengan candi candi lainnya. Tak jauh dari areal candi ini memang ada beberapa candi yaitu candi ratu boko, candi barong dan candi banyunibo. Candi candi ini berada di atas perbukitan kapur di daerah kecamatan prambanan. Candi ini diperkirakan dibangun pada abad ke 9 masehi. Jika kamu berada di area candi dan memandang ke arah selatan maka akan Nampak lembah yang curam namun sangat indah. Tanah perbukitan terlihat tandus namun ketika hujan akan banyak tumbuhan semak belukar.

Berada di lokasi candi, kamu akan melihat ragam relief yang ada. Salah satu yang unik dari candi yang satu ini adalah adanya lingga yoni yang terbesar bahkan diseluruh Indonesia. Lingga yoni ini berada di dalam candi. Ukuran lingga yoni sendiri menandakan besarnya pemujaan terhadap siwa dan parwati atau istri dewa siwa. Lingo yoni ini juga merupakan gambaran suami istri atau asal muasal kehidupan. Ligga dari candi ini berbentuk bulat silinder berada diatas yoni berbentuk yoni menyerupai ceruk dan memiliki ujung sebagai tempat aliran air. patahan yang berbentuk naga dan kura kura menopang aliran air dari yoni. Hal ini menunjukkan besarnya pemujaan terhadap siwa dan parwati dengan menuangkan air diatas lingga hingga mengalir ke yoni dan aliran air ini dianggap suci.

Sewa motor jogja untuk trip ke Candi Ijo

Kalau kamu berencana ke candi ijo tentunya kamu harus tahu rute menuju candi. Ke lokasi candi lebih mudah dengan menggunakan motor. Apalagi trek perbukitan yang menanjak. Nah, kamu bisa sewa motor jogja untuk mencapai lokasi candi jika sedang berlibur di jogja. rute menuju candi bisa melalui jalan jogja solo kemudian menuju prambanan. Nah dari lampu merah prambanan belok kanan menuju jalan jogja piyungan. Ikuti saja petunjuk jalan menuju candi ini. kamu bisa dengan mudah mengikuti petunjuk dari jalan jogja piyungan. Kurang lebih 15 menit untuk sampai ke lokasi kawasan candi tersebut.

Banyak jasa rental motor jogja yang menawarkan kemudahan untuk mengunjungi lokasi wisata termasuk ke candi ijo ini. Biar kamu tidak bingung dan salah pilih, kami rekomendasikan untuk menggunakan jasa rental di wickedplate. Kamu bisa mengunjungi websitenya http://wickedpalate.com di untuk melihat info lebih lengkap. Dengan menggunakan jasa sewa motor kamu bisa mengunjungi tempat wisata unik dan tersembunyi di jogja. sehingga liburan kamu tidak membosankan. Kami tunggu di jogja ya.
candi ijo merupakan candi yang berada di areal tertinggi di perbukitan kalasan. Candi ini berada di ketinggian lebih dari 390 meter di atas permukaan laut.





Senin, 20 Juni 2016

Liburan Dengan Rental Mobil Jogja Ke Pantai Ngobaran Yang Penuh Budaya








Liburan panjang memang waktunya untuk bersantai dan berlibur bersama keluarga dan orang terdekat. Bagi Anda yang belum merencanakan tempat liburan, Jogja bisa menjadi salah satu kota tujuan berlibur Anda. Dengan adanya sewa mobil Jogja dengan harga yang terjangkau membuat Anda semakin leluasa untuk menjelajahi kota pelajar yang terkenal dengan keindahan alamnya di daerah selatannya. Salah satu tempat wisata yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi di Jogja adalah Pantai Ngobaran. Pantai ini termasuk pantai dengan pemandangan indah di kawasan pantai Gunung Kidul.

Nama Pantai Ngobaran mungkin saja tidak seterkenal seperti Pantai Baron dan Pantai Indrayanti, namun pantai ini menyimpan pesona keindahan laut yang indah. Tidak hanya pemandangannya yang indah, Pantai Ngobaran juga sangat kental dengan keberagaman budayanya terutama dalam hal agama. Pantai yang terletak di desa Kanigoro ini menyimpan budaya kejawen dan kejawaan yang masih sangat kental. Tidak hanya itu, pengaruh agama Hindu juga sangat kental di sekitar pantai ini dengan adanya pura di tepi pantai ini.
Hampir setiap minggunya dilakukan berbagai upacara keagamaan di pantai ini, sehingga suasana mistis sangat kental jika Anda berada di Pantai Ngobaran ini. Upacara keagamaan yang dilakukan setiap minggunya adalah upacara keagamaan oleh para penganut kejawen yang diadakan setiap malam Jumat dan Selasa. Jadi, tidak salah jika setiap malam-malam ini Pantai Ngobaran selalu ramai dikunjungi oleh penganut kejawen yang ada di Jogja. Tidak hanya itu, setiap malam bulan purnama di pura yang ada di dekat pantai juga mengadakan upacara gulungan.

Keberagaman kebudayaan agama yang ada di Pantai Ngobaran ini menjadikan pantai ini tidak hanya kaya akan keindahan alamnya saja tapi juga keindahan budaya Indonesia yang tetap terjaga sampai sekarang ini. Nah, bagi Anda yang ingin berlibur ke Pantai Ngobaran ini sangat disarankan untuk datang di siang hari. Hal ini dikarenakan pada malam hari pantai ini sangatlah gelap dan tidak ada listrik yang tidak menerangi. Di malam hari juga suasana pantai akan semakin terasa mistis dan menyeramkan.

Berlibur ke Pantai Ngobaran dengan DOcar sewa mobil murah Jogja di siang hari lebih menyenangkan. Hal ini dikarenakan di siang hari Anda bisa menikmati keindahan terumbu karang yang ada di sekitar pantai. Jika Anda berkunjung di siang hari antara pukul 6 pagi sampai dengan 11 siang, Anda bisa melihat warga sekitar mencari rumput laut. Selain itu, Anda juga bisa membeli rumput laut segar dengan harga yang terjangkau. Pada saat itu Anda juga bisa bermain di pantai yang sedan surut.
Deburan ombak Pantai Ngobaran yang besar membuat liburan Anda disini akan semakin menyenangkan. Apalagi di sekitar Pantai Ngobaran ini masih sangat terjaga keasriannya. Anda akan merasa nyaman seharian di pantai yang penuh dengan keberagaman budaya ini. Pantai Ngobaran memang belum terlalu terkenal seperti pantai lainnya yang ada di Gunung Kidul, namun pantai ini menyimpan keindahan alam dan keberagaman budaya yang harus tetap dilestarikan.

Pantai Ngobaran mempunyai fasilitas yang masih sangat terbatas. Di pantai ini hanya terdapat fasilitas umum berupa toilet, warung, dan tempat parkir yang masih cukup terbatas. Oleh sebab itu, jika Anda memutuskan berlibur ke Pantai Ngobaran ini dengan sewa mobil murah Jogja, maka Anda harus mempersiapkan bekal yang cukup. Untuk mencapai pantai ini Anda bisa mengikuti jalur yang sudah disediakan. Tenang saja, sebagian besar jalan di Gunung Kidul sudah mulai diperbaiki sehingga nyaman untuk dilalui. Sewa mobil Jogja untuk ke Pantai Ngobaran sebaiknya pagi siang. Anda bisa menikmati pemandangan yang indah dari pantai yang penuh dengan keberagaman budaya ini.